Rabu, 30 November 2011

Kisah 3 Orang Kakek

Di sebuah desa, tinggallah seorang keluarga yang harmonis, keluarga itu terdiri dari ayah-ibu- dan seorang anak.
Pada suatu hari, ketika sang ayah pergi bekerja dan anak pergi ke sekolah, ada 3 kakek lusuh yang mendatangi rumah keluarga tersebut.
Si ibu sangat bingung, ada apa gerangan tiga orang kakek ini medatangi rumahnya, “apakah mereka pengemis yang butuh makanan” pikir si ibu.
Ibu itu lalu mengajak ketiga kakek itu untuk makan dalam rumahnya, namun salah seoang dari kakek tersebut menjawab: “apakah suamimu ada di rumah?”, “tidak, suamiku sedang bekerja” jawab ibu itu, “baiklah, kami akan menunggu suamimu datang, barulah kami akan masuk”.

Ibu itu pun merasa bingung, namun ia menuruti keinginan kakek-kakek itu. Disaat suaminya pulang, ibu itu menceritakan tentang ketiga kakek itu. Si suami juga merasa bingung, tetapi kemudian ia meminta agar si ibu mengundang ketiga kakek itu untuk masuk dan makan dalam rumah mereka.

Ibu itu pun menuruti apa yang suaminya katakan. Ketika ibu itu keluar dan mengundang ketiga kakek itu untuk masuk dalam rumahnya, salah seorang kakek itu berkata: ” Pilihlah salah seorang diantara kami untuk masuk dalam rumahmu, karena kami tidak dapat masuk bersama-sama, kau hanya dapat memilih satu diantara kami, aku bernama Cinta, yang lainya bernama Kekayaan dan Kesuksesan”. Dengan penuh kebingungan, ibu itu pun masuk ke dalam dan kembali menceritakan apa yang kakek itu katakan pada nya. Suami ibu itu berkata ” mintalah Kekayaan yang masuk, karena aku ingin rumah ini penuh dengan kekayaan”, ” Bukankah lebih baik Kesuksesan yang kita undang masuk? tentulah jika kita sukses kita akan kaya raya” jawab si ibu.

Ternyata anak mereka mendengar ayah-ibunya sedang berdiskusi, lalu ia menjawab: “lebih baik Cinta yang kita undang masuk, bukankah akan sangat menyenangkan jika rumah ini dipenuhi dengan Cinta?”

Karena ayah-ibu ini sangat menyayangi anaknya, akhirnya mereka pun menuruti keinginan anaknya. Ibu itu kembali keluar rumah, lalu ia berkata “diantara kalian, siapakah yang bernama Cinta? Malam ini Cinta akan makan dalam rumah kami”. Ketiga kakek itu pun masuk dalam rumah bersama-sama, si ibu merasa heran dan berkata: “bukankah yang ku undang hanya si Cinta? mengapa kalian bertiga ikut?” Lalu salah seorang kakek itu menjawab:” ketahuilah, Kekayaan dan Kesuksesan adalah buta, hanya Cinta lah yang dapat melihat, Cinta lah yang menuntun kami berjalan dan menemukan arah yang baik, jika kau mengundang Cinta masuk dalam rumahmu, Kekayaan dan Kesuksesan pun akan turut masuk dalam rumahmu”.
Anda sedang membaca artikel tentang Kisah 3 Orang Kakek dan anda bisa menemukan artikel Kisah 3 Orang Kakek ini dengan url http://on-inspirations.blogspot.com/2011/11/kisah-3-orang-kakek.html, anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Kisah 3 Orang Kakek ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link Kisah 3 Orang Kakek sumbernya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar